Selamat Datang

DRAMA PENYEMBELIHAN ISMAIL

Diposting oleh ISKANDAR Z 26 November 2009

Memaknai Idul Qurban


DI TENGAH-TENGAH jalan kafilah yang berhadapan dengan Laut Merah - antara Yaman dan Palestina - membentang bukit-bukit barisan sejauh kira-kira delapanpuluh kilometer dari pantai. Bukit-bukit ini mengelilingi sebuah lembah yang tidak begitu luas, yang hampir-hampir terkepung samasekali oleh bukit-bukit itu kalau tidak dibuka oleh tiga buah jalan: pertama jalan menuju ke Yaman, yang kedua jalan dekat Laut Merah di pelabuhan Jedah, yang ketiga jalan yang menuju ke Palestina.

Dalam lembah yang terkepung oleh bukit-bukit itulah terletak Mekah. Untuk mengetahui sejarah dibangunnya kota ini sungguh sukar sekali. Mungkin sekali ia bertolak ke masa ribuan tahun yang lalu. Yang pasti, lembah itu digunakan sebagai tempat perhentian kafilah sambil beristirahat, karena di tempat itu terdapat sumber mata air. Dengan demikian rornbongan kafilah itu membentangkan kemah-kemah mereka, baik yang datang dari jurusan Yaman menuju Palestina atau yang datang dari Palestina menuju Yaman. Mungkin sekali Ismail anak Ibrahim itu orang pertama yang menjadikannya sebagai tempat tinggal, yang sebelum itu hanya dijadikan tempat kafilah lalu saja dan tempat perdagangan secara tukar-menukar antara yang datang dari arah selatan jazirah dengan yang bertolak dari arah utara.

Kalau Ismail adalah orang pertama yang menjadikan Mekah sebagai tempat tinggal, maka sejarah tempat ini sebelum itu gelap sekali. Mungkin dapat juga dikatakan, bahwa daerah ini dipakai tempat ibadat juga sebelum Ismail datang dan menetap di tempat itu. Kisah kedatangannya ketempat itupun memaksa kita membawa kisah Ibrahim a.s. secara ringkas.

Ibrahim dilahirkan di Irak (Chaldea) dari ayah seorang tukang kayu pembuat patung. Patung-patung itu kemudian dijual kepada masyarakatnya sendiri, lalu disembah. Sesudah ia remaja betapa ia melihat patung-patung yang dibuat oleh ayahnya itu kemudian disembah oleh masyarakat dan betapa pula mereka memberikan rasa hormat dan kudus kepada sekeping kayu yang pernah dikerjakan ayahnya itu. Rasa syak mulai timbul dalam hatinya. Kepada ayahnya ia pernah bertanya, bagaimana hasil kerajinan tangannya itu sampai disembah orang?

Kemudian Ibrahim menceritakan hal itu kepada orang lain. Ayahnyapun sangat memperhatikan tingkah-laku anaknya itu; karena ia kuatir hal ini akan rnenghancurkan perdagangannya. Ibrahim sendiri orang yang percaya kepada akal pikirannya. Ia ingin membuktikan kebenaran pendapatnya itu dengan alasan-alasan yang dapat diterima. Ia mengambil kesempatan ketika orang sedang lengah. Ia pergi menghampiri sang dewa, dan berhala itu dihancurkan, kecuali berhala yang paling besar. Setelah diketahui orang, mereka berkata kepadanya:

"Engkaukah yang melakukan itu terhadap dewa-dewa kami, hai Ibrahim?" Dia menjawab: "Tidak. Itu dilakukan oleh yang paling besar diantara mereka. Tanyakanlah kepada mereka, kalau memangmereka bisa bicara." (Qur'an, 21: 62-63)

Ibrahim melakukan itu sesudah ia memikirkan betapa sesatnya mereka menyembah berhala, sebaliknya siapa yang seharusnya mereka sembah.

"Bila malam sudah gelap, dilihatnya sebuah bintang. Ia berkata: Inilah Tuhanku. Tetapi bilamana bintang itu kemudian terbenam, iapun berkata: 'Aku tidak menyukai segala yang terbenam.' Dan setelah dilihatnya bulan terbit, iapun berkata: 'Inilah Tuhanku.' Tetapi bilamana bulan itu kemudian terbenam, iapun berkata: 'Kalau Tuhan tidak memberi petunjuk kepadaku, pastilah aku akan jadi sesat.' Dan setelah dilihatnya matahari terbit, iapun berkata: 'Ini Tuhanku. Ini yang lebih besar.' Tetapi bilamana matahari itu juga kemudian terbenam, iapun berkata: 'Oh kaumku. Aku lepas tangan terhadap apa yang kamu persekutukan itu. Aku mengarahkan wajahku hanya kepada yang telah menciptakan semesta langit dan bumi ini. Aku tidak termasuk mereka yang mempersekutukan Tuhan." (Qur'an 6: 76-79)

Ibrahim tidak berhasil mengajak masyarakatnya itu. Malah sebagai balasan ia dicampakkan ke dalam api. Tetapi Tuhan masih menyelamatkannya. Ia lari ke Palestina bersama isterinya Sarah. Dari Palestina mereka meneruskan perjalanan ke Mesir. Pada waktu itu Mesir di bawah kekuasaan raja-raja Amalekit (Hyksos).

SARAH adalah seorang wanita cantik. Pada waktu itu raja-raja Hyksos biasa mengambil wanita-wanita bersuami yang cantik-cantik. Ibrahim memperlihatkan, seolah Sarah adalah saudaranya. Ia takut dibunuh dan Sarah akan diperisterikan raja. Dan raja memang bermaksud akan memperisterikannya. Tetapi dalam tidurnya ia bermimpi bahwa Sarah bersuami. Kemudian dikembalikan kepada Ibrahim sambil dimarahi. Ia diberi beberapa hadiah di antaranya seorang gadis belian bernama Hajar- Oleh karena Sarah sesudah bertahun-tahun dengan Ibrahim belum juga beroleh keturunan, maka oleh Sarah disuruhnya ia bergaul dengan Hajar, yang tidak lama kemudian telah beroleh anak, yaitu Ismail. Sesudah Ismail besar kemudian Sarahpun beroleh keturunan, yaitu Ishaq.

Beberapa ahli berselisih pendapat tentang penyembelihan Ismail serta kurban yang telah dipersembahkan oleh Ibrahim. Adakah sebelum kelahiran Ishaq atau sesudahnya? Adakah itu terjadi di Palestina atau di Hijaz? Ahli-ahli sejarah Yahudi berpendapat, bahwa yang disembelih itu adalah Ishaq, bukan Ismail. Disini kita bukan akan menguji adanya perselisihan pendapat itu. Dalam Qishash'l-Anbia' Syaikh Abd'l Wahhab an-Najjar berpendapat, bahwa yang disembelih itu adalah Ismail. Argumentasi ini diambilnya dari Taurat sendiri bahwa yang disembelih itu dilukiskan sebagai anak Ibrahim satu-satunya. Pada waktu itu Ismail adalah anak satu-satunya sebelum Ishaq dilahirkan. Setelah Sarah melahirkan, maka anak Ibrahim tidak lagi tunggal, melainkan sudah ada Ismail dan Ishaq. Dengan mengambil cerita itu seharusnya kisah penyemb elihan danpenebusan itu terjadi di Palestina. Hal ini memang bisa terjadi demikian kalau yang dimaksudkan itu terjadi terhadap diri Ishaq. Selama itu Ishaq dengan ibunya hanya tinggal di Palestina, tidak pernah pergi ke Hijaz. Akan tetapi cerita yang mengatakan bahwa penyembelihan dan penebusan itu terjadi diatas bukit Mina, maka ini tentu berlaku terhadap diri Ismail. Oleh karena di dalam Qur'an tidak disebutkan nama person korban itu, maka ahli-ahli sejarah kaum Muslimin berlain-lainan pendapat.


disadur dari "Hayatu Muhammad"
Prof. DR. M. Hussein Haikal

0 komentar

Posting Komentar

Belajarlah berkomentar, karena ia berguna bagi yang mau melihat dan mendengar!

Side Menu




PROGRAM MAGISTER (S2)

Pendaftaran Online, klik disini !

Komentar





Avira Ansav PCMAV Smadav AVG Toko DVD Online Islami
e-BOOK
DVD Digital Huda : Dapatkan puluhan gigabyte artikel, ebook, software, MP3, dan video Islami dalam bentuk DVD, dikirim ke rumah Anda

An-Najiyah Lite : Koleksi ribuan 4.000+ artikel Islami. Sangat penting dan sangat diperlukan untuk dimiliki setiap muslim,…

Mengenal Manhaj Salaf (Hot!) : Koleksi artikel tentang “aliran salafi” (Ahlus Sunnah Wal Jama’ah), dilengkapi dengan Fatwa MUI tentang salafi,…

Kristologi by Ahmed Deedat (Vol. 1) : Berbagai kumpulan materi diskusi agama Islam-Kristen (Kristologi) buah karya dari Syaikh Ahmed Deedat. Sangat penting untuk dimiliki, dipelajari, dan juga direnungkan,…

Kristologi by Ahmed Deedat (Vol. 2) : Koleksi tambahan diskusi Islam-Kristen (Kristologi) buah karya Syaikh Ahmed Deedat,…

Fiqih & Fatwa : Koleksi 1.536 artikel tanya-jawab seputar hukum Islam (fiqih) dan ketetapan para ulama (fatwa) tentang berbagai hal,…

Hishnul Muslim : Ebook berisi ratusan doa dan wirid (dzikir rutin) yang berdasarkan dari Al-Qur’an dan As-Sunnah (Hadits) yang shahih,…

Kunci-Kunci Rezeki : Sebuah ebook informatif dan penting, yang membahas kunci-kunci rezeki menurut Al-Qur’an dan As-Sunnah,…

Belajar Bahasa Arab Dasar : Pelajaran bahasa Arab dasar, untuk membantu Anda lebih mengenal dan lebih mengerti bahasa Al-Qur’an,…

Bahaya Bid’ah : Mengenal apa itu bid’ah, bahaya bid’ah, dan cara menghindari bid’ah dalam kehidupan sehari-hari,…

Bahaya Islam Liberal : Sebuah kajian tentang bahaya ajaran sekularisme, pluralisme dan liberalisme yang dibawa oleh kelompok Islam liberal,…

Bahaya S-S-S (Syirik, Syi’ah, Sufisme) : Menyingkap hakikat dari bahaya yang dibawa ajaran Syirik, Syi’ah dan Sufisme kepada Agama Islam,…


SOFTWARE
DVD Digital Huda : Dapatkan puluhan gigabyte artikel, ebook, software, MP3, dan video Islami dalam bentuk DVD, dikirim ke rumah Anda

Salafi DB 4.0 : SalafiDB adalah perangkat lunak (software) yang berisikan Al-Qur’an Digital, koleksi ribuan Hadits dan ribuan artikel Islami.

Dengan dilengkapi fasilitas telusur (search) dan jelajah (browse) seluruh dokumen, SalafiDB insyaaAllah akan membantu anda dalam memahami Al-Qur’an dan Assunnah…

Koleksi 344 Font Arab : Koleksi 344 font arab yang bisa Anda install di komputer Anda untuk menulis dan membaca file-file dalam text arab,…

Quran and Tajwid in 7 : Kumpulan 7 software dan ebook tentang Quran dan tajwid (cara membaca quran) yang benar. Silakan dimanfaatkan, dan disebarluaskan …

HaditsWeb 3.0 : Software Al-Qur’an Digital, ringkasan Shahih Bukhari, kumpulan hadits Riwayat Muslim, ringkasan Syarah Arba’in An-Nawawi, tarjim Bulughul Maram min Adillatil Ahkam, dan juga biografi para ulama hadits, …

Software Kamus Bahasa Arab : Software Kamus Bahasa Arab Al-Mufid dan Al-wafi. Penting bagi yang membutuhkan alat penerjemahan,…

Hitung Zakat : Panduan penghitungan zakat, dan juga software penghitung zakat untuk keperluan sehari-hari Anda,…

Adzan Pack : Koleksi software pengingat shalat untuk PC/Laptop (Shollu) dan mobile phone (AdzanTimes). Untuk mobile phone, tersedia versi Symbian/Java, Windows Mobile, Blackberry, ...

Shalat Pack: Kompilasi video dan software peragaan cara shalat yang benar, sesuai tuntunan AL-Qur’an dan As-Sunnah,…

Mobile Pack : Kumpulan berbagai software Islami (program Quran, hadits, adzan, doa, asmaul husna, dst) untuk handphone & blackberry,…

Pesan Singkat


Tiket Pesawat Murah

Jual Tiket Pesawat Murah. Cari, booking, issued dan cetak tiket sendiri. hanya di WWW.SS-4GENCY.COM